Jam tangan yang masih available, dapat dilihat dari foto yang berada di sebelah kanan, klik foto tersebut untuk detail dan deskripsi. Transaksi dapat melalui marketplace : TOKOPEDIA, sesuai permintaan. Terima Kasih.

Menerima JUAL - BELI - TUKAR TAMBAH - JAM TANGAN ORIGINAL

CALL / WHATSAPP or SMS : Maximus +62811824879

( 24 hours open )

email : maximusak@yahoo.com

Instagram (ig) : maximuswatches

LOVELY COUNTRY ONLINE VISITORS


Search watches on my web

Showing posts with label SEIKO ANANTA Sold. Show all posts
Showing posts with label SEIKO ANANTA Sold. Show all posts

Tuesday, March 28, 2017

SEIKO ANANTA CHRONOGRAPH - SEIKO SRQ009 - TITANIUM - AUTOMATIC 8R28A (SOLD)

Mengambil dari filosofi sebuah pedang Katana dan proses pembuatannya yang sangat rumit, diperlukan waktu, presisi dan ketelitian tinggi untuk menghasilkan sebuah mahakarya yang sempurna bagi sebuah pedang. Seiko memproduksi sebuah jam tangan dengan prinsip desain mengacu pada filosofi pembuatan Pedang Katana dan dari prototype desain yang diperlihatkan memang sangat terlihat unik dan penampilan sebuah Katana terlihat jelas pada hampir keseluruhan elemen desain jam itu. Seiko itu diberi nama: ANANTA.

Seiko ANANTA pertama kali diperkenalkan pada BASEL World tahun 2009. Ananta ini masuk dalam jajaran Ellite Collection Seiko yang menggunakan high grade mechanical movement dan teknologi terkini dalam pembuatannya. kata ANANTA diambil dari bahasa kuno Sansekerta yang artinya 'Tak Terbatas/ sangat besar' dan kata ini dipakai untuk menggambarkan semangat untuk mencapai 'kesempurnaan' desain dan filosofi dari sebuah Seiko Ananta. Para desainer dan teknisi Seiko tidak memiliki batasan dalam menciptakan sebuah desain yang secara estetika dan teknologi selalu mengutamakan kesempurnaan.

CASING
SEIKO ANANTA memiliki desain yang sangat khas dan unik yang belum pernah dilihat pada desain jam manapun di dunia. Prinsip desainnya mengacu pada lengkungan pedang Katana. Desain casing dibuat besar dengan diameter case 46 mm, berikut dengan crown 50 mm.... Panjang lug atas ke bawah sama 50 mm... Tebal case  15 mm dan lebar lug 23 mm. Dengan dimensi seperti ini, sebuah ANANTA terlihat berotot, besar dan sangat maskulin. Mungkin bagi orang yang memiliki pergelangan tangan kecil tidak akan merasa nyaman dengan dimensi ini. Meskipun berdimensi besar, namun ANANTA ini terasa nyaman ketika dikenakan, mungkin karena desain caseback yang melengkung mengikuti permukaan pergelangan tangan pengguna. Aapabila dilihat dari sisi samping terlihat parabolic curve yang terlihat jelas dan memang desainnya terlihat menyerupai ujung sebuah pedang Katana yang meruncing pada satu sudut. Casing dan bracelet terbuat dari bahan Titanium yang ringan namun kuat... Membuat jam tangan Seiko Ananta ini tidak terlalu berat untuk dipakai. Berat case termasuk bracelet Titaniumnya hanya 149 gram! 

Desain casing ANANTA memiliki 2 buah komponen. Pertama base casing yang berfungsi sebagai 'dudukan' bagi movement dan casing atas (yang berwarna hitam) dan juga bezel. Desain casing utama pada bagian samping memiliki 3 jenis permukaan. Yang frontal pada sisi casing di poles secara khusus dengan metode 'blade polishing' yang hanya dilakukan oleh 5 master hand polishing di Seiko. Metode ini memang khusus dan tidak semua teknisi di Seiko memiliki keahlian itu. Sisi yang melengkung menggunakan finishing brushed polished dan lengkungan terakhir yang menghadap kebawah diberi finishing polished juga. "Blade polishing' sangat berbeda dengan metode poles pada jam pada umumnya karena hasil poles nya membuat permukaan casing menjadi seperti kaca dan memantul dengan sempurna bayangan di depannya.

Desain lugs dibuat seperti ujung mata pedang Katanan dengan desain yang khas dan terlihat kokoh. Kalau dilihat dari desainnya terlihat bahwa desain lugs ini mengecil diatas dan melebar di bawah sehingga terlihat jam ini lebih kokoh dan stabil. Untuk membuat casing seperti ini, SEIKO membuat mesin CNC khusus yang dibuat secara inhouse oleh para teknisi Seiko karena mesin CNC yang beredar tidak ada yang bisa untuk membuat dan membentuk casing seperti yang dimiliki oleh ANANTA ini.

JARUM DAN INDEKS
Detail desain jarum dan indeks tidak terlepas juga dari konsep dan filosofi pedang Katana. Bentuk jarum jam dan menit menyerupai bentuk pedang Katana dan dibuat 'setajam' pedang tersebut. Ketajaman dan sudut yang membentuk desain jarum ini membuat jarum jam lebih mudah dilihat walau dalam pencahayaan yang minim. Hal ini dimungkinkan karena pantulan cahaya ke jarum juga sudah diperhitungkan dan juga jenis polishing yang dibuat lebih berkilat. Demikian juga dengan indeks hour marker yang dibuat seperti desain jarum jam. Sudut yang dibentuk dan jenis polishing indeks membuat indeks lebih mudah terbaca.

CROWN dan KENOP
Desain Crown dan kenop chronograph ini sungguh menyita perhatian karena desainnya yang sangat tidak biasa. desain crown utama dibuat dengan filosofi desan dari pegangan pedang Katana dan dibuat dengan tingkat akurasi cutting yang sempurna. Seiko mengatakan sebagai "The Crown is cut as precisely as if by Katana Blade!". Desain crown cukup besar sehingga mudah ketika akan digunakan untuk adjust jam dan tanggal. Desain kenop chronograph menyerupai pedal mobil. Desain ini juga sangat memudahkan pemakai ketika akan mengaktifkan dan mematikan chronograph. Dudukan kenop dan crown yang sedikit lebih tinggi membuat crown dan kenop tidak mengenai tangan ketika dikenakan. Jam ini menggunakan sapphire crystal yang diletakkan sedikit lebih tinggi dari bezel. Kristal diberi lapisan anti reflecting yang membuat pandangan ke dial menjadi lebih jelas.

RANTAI
Dengan dimensi dan bobot yang besar dan berat, maka desain rantai juga turut andil dalam memastikan komposisi dan kenyamanan jam ketika dikenakan. Ananta menggunakan desain casing yang menurut saya sederhana dan memiliki dimensi yang proporsional dengan lebar dan besar jam. Ukuran lugs 24mm dengan lebar di ujung rantai 22mm. Folding claps terlihat sederhana. Saya setuju dengan pendekatan ini karena biarlah jam ini 'berbicara' dari desain casing dan penampilan keseluruhan dan tidak perlu sampai mendesain rantai yang desainnya juga 'sophisticated'.

MOVEMENT
Seiko memproduksi sebuah movement dengan caliber 8R28A yang merupakan inovasi terakhir dari Seiko untuk mekanikal chronograph. Movement caliber ini pertama kali digunakan oleh Seiko Velatura automatic chronograph ref.SRQ001 dan saat ini digunakan juga oleh Seiko Brightz Phoenix. 8R28 merupakan high beat movement dengan vibrasi 28,800 bph 34 jewels dengan power reserve 45 jam. kalau diperhatikan bentuk rotor-nya berbeda dengan rotor pada umumnya karena desain ini mengacu juga pada bentuk grip pedang Katana (Courtesy to and Ref tks to jamkuno.blogspot.id : Mas Acing)

Seiko Ananta saat ini sudah diskontinue dan digantikan oleh penerusnya yaitu BRIGHTZ, menjadikan varian Ananta ini semakin dicari-cari penggemar Seiko mania... Kondisi Seiko Ananta yang ditawarkan disini SUPERB, Mints Condition, lengkap dengan box and papers, pembelian tahun 2016.
SEIKO ANANTA CHRONOGRAPH - SEIKO SRQ009 - TITANIUM - AUTOMATIC 8R28A











































SEIKO ANANTA CHRONOGRAPH - SEIKO SRQ009 - TITANIUM - AUTOMATIC 8R28A
THANKS TO MR. PAPA LIMA

Translate